beberapa yang termasuk dalam 20 Jajaran peserta terbaik Lolos Audisi Kampus UMITRA |
Sebenarnya Kampus UMITRA telah melakukan persiapan matang.
Terbukti sehari sebelum pelaksanaan Audisi, UMITRA telah banyak berbenah
termasuk persiapan dan pendadaran Peserta Audisi Muli Mekhanai Kota Bandar Lampung
2013. Tak heran ketika pada saat pelaksanaan Audisi (10/04) Peserta telah
terlihat bersiap sejak pagi di ruang tunggu yang di siapkan pihak Kampus
UMITRA.
Adalah Pak Aldy yang memang pionir di kampus UMITRA yang
senantiasa membantu pihak IMKOBAL
menyiapkan calon peserta Audisi Muli Mekhanai Kota Bandar Lampung setiap
tahunnya.
Pukul 09.00 Satu persatu peserta memasuki ruangan Audisi
Kampus UMITRA. Yang menarik adalah bahwa Kampus UMITRA mengerahkan peserta yang
memiliki postur tubuh dan tampilan fisik yang baik dan di atas rata rata dari
standard yang IMKOBAL tetapkan. Tetapi ada pula dari tampilan yang menarik
tersebut beberapa peserta yang masih sangat polos. Belum memahami ajang
Pemilihan Muli Mekhanai, belum memiliki wawasan kepariwisataan Bandar Lampung
dan lainnya. Tetapi IMKOBAL melihat peluang dan kesempatan yang terbuka lebar
untuk mereka yang mau belajar dan berusaha dengan mental kompetisi yang kuat.
Kembali teringat ketika Audisi di gelar tahun 2010 dimana Silvia Utama
Sari di temukan dengan kondisi yang juga
‘polos’ sebagai pribadi yang ternyata di luar dugaan bisa menjuarai Ajang Muli
Mekhanai Kota Bandar Lampung 2010 dengan menjadi Juara 1 Muli kala itu.
Setelah pelaksanaan yang cukup lancar dan penuh cerita seru,
akhirnya pukul 15.30 Juri yang terdiri dari Ketua IMKOBAL – Billy Faturahman,
Indra Pradya, Rico Febrian, Meify Sari dan Senja Pratiwi di tambah Juri dari
pihak Kampus UMITRA – Pak Aldy memutuskan 20 peserta terbaik yang Lolos Audisi
Kampus UMITRA dan akan mewakili UMITRA di ajang Pemilihan Muli Mekhanai Kota
Bandar Lampung 2013 dengan rangkaian proses selanjutnya.
Berikut nama nama 20 peserta Lolos Audisi tersebut ;
1. Bella Seftiani
2. Bonny Richardo
3. Sevia Anizar
4. Deni Adi Setia Nugroho
5. Erni Jayanti
6. Pusrika Marini
7. Ayu Romanda
8. Nova Yulianti
9. Seftina Oktaveni
10. Erviana Kuspita Sari
11. Muhammad Viqi Aditio
12. Firman Zuhri
13. Hendro Raga Syari
14. Ray Sandy Alka
15. Tria Ganis Zafitri
16. Yeni Puspita Ningrum
17. Yuli Eka Wati
18. Umar Wirahadikusuma
19. Thia Lara Sari
20. Herlina Sefia Ningsih.
SELAMAT, Persiapkan diri untuk tampil maksimal di ruang Workshop
di Ruang Tapis Berseri Gedung E Lantai 3 Komplek Pemda Kota Bandar Lampung pada
tanggal 23 – 27 April 2013. Lakukan metamorfosa kearah yang positive dan lebih
baik lagi, dan jadilah sosok yang bersinar di babak babak selanjutnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar